Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Instalasi & Konfigurasi Ruby di Debian 9

Cara Install dan Konfigurasi Ruby di Debian 9

Instalasi & Konfigurasi Ruby di Debian 9

Ruby adalah bahasa pemrograman dinamis berbasis skrip yang berorientasi objek. Tujuan dari ruby adalah menggabungkan kelebihan dari semua bahasa-bahasa pemrograman skrip yang ada di dunia. Ruby ditulis dengan bahasa pemrograman C dengan kemampuan dasar seperti Perl dan Python.

Berikut ini akan saya berikan tutorialnya di debian 9:

Syarat syarat yang dibutuhkan

1. mempunyai ISO nya / bisa juga Internet

2. Harus masuk ke mode super user ( su / sudo)

3. Kopi (jika perlu)

4. Kesabaran

Cara Instal Ruby dari Repositori Debian

Cara yang paling mudah (termudah) Untuk menginstall Ruby di Debian 9 kita adalah dengan melakukan apt pada package manager. Pada saat ini (Waktu Penulisan Sekarang) Versi yang ada di repository debian 9.4 adalah 2.3.3 yang mana akan segera EOL (End of Life) / Mati.

Untuk melakukan instalasi Ruby dari repositori Debian 9 kita, ikuti cara cara berikut ini:

  1. Silahkan Update Repositorinya:
    apt update
  2. Sekarang kita akan menginstall paket untuk Ruby dengan mengetik:
    apt install ruby-full
  3. Sekarang kita akan mengecek apakah Ruby tadi sudah terinstall dengan baik dengan cara seperti berikut:
    ruby --version (perintah untuk mengecek Versi dari Ruby yang kita install)

    Nanti Hasilnya akan seperti berikut ini:

    ruby 2.3.3p222 (2016-11-21) [x86_64-linux-gnu] (tergantung versinya)

Cara Instal Ruby dengan menggunakan Rbenv

Apa itu Rbenv ?

Rbenv adalah alat manajemen/pengontrol versi Ruby yang yang memungkinkan kita supaya lebih mudah mengganti versi Ruby yang kita punya. Secara default(Umumnya) Rbenv tidak mengurusi  masalah instalasi Ruby, sehingga kita juga harus melakukan instalasi  ruby-build yang merupakan alat untuk membantu kita menginstal versi Ruby berapa yang kita mau

cara melakukan instalasi Ruby dengan skrip Rbenv, ikuti Cara ini:

  1. Pertama, kita akan memperbarui indeks paket dan menginstal paket yang kita perlukan nantinya oleh ruby-build untuk membangun Ruby dari sumber:
    apt update apt install git curl libssl-dev libreadline-dev zlib1g-dev autoconf bison build-essential libyaml-dev libreadline-dev libncurses5-dev libffi-dev libgdbm-dev
  2. Kedua, kita jalankan perintah curl berikut untuk menginstal rbenv serta ruby-build:
    curl -sL https://github.com/rbenv/rbenv-installer/raw/master/bin/rbenv-installer | bash -

    Perintah diatas akan mengkloning repositori rbenv dan ruby-build dari GitHub ke direktori ~/ .rbenv yang kita punya. perintah installer juga dapat memanggil skrip lain yang akan mencoba memverifikasi pemasangan. Output dari skrip akan terlihat seperti di bawah ini:

    Install ruby dan rbenv

  3. Sekaran kita akan menambahkan $HOME/.rbenv/bin ke sistem PATH.
    Jika Anda memakai Bash, Berikut Programnya:
    echo 'export PATH="$HOME/.rbenv/bin:$PATH"' >> ~/.bashrc echo 'eval "$(rbenv init -)"' >> ~/.bashrc source ~/.bashrc

    Jika Anda memakai Zsh, Berikut Programnya:

    echo 'export PATH="$HOME/.rbenv/bin:$PATH"' >> ~/.zshrc echo 'eval "$(rbenv init -)"' >> ~/.zshrc source ~/.zshrc
  4. Instal Ruby versi stabil terbaru serta tetapkan sebagai versi default dengan cara berikut:
    rbenv install 2.5.1 rbenv global 2.5.1

    Sekarang kita akan melihat daftar semua versi Ruby yang tersedia, Kita dapat menggunakan perintah berikut ini: rbenv install -l

    Sekarang mari kita cek bahwa Ruby telah diinstal dengan benar dengan mencetak nomor versi:

    ruby -v

    Hasil :

    ruby 2.5.1p57 (2018-03-29 revision 63029) [x86_64-linux]

Cara instal Ruby menggunakan RVM

apa itu RVM?

RVM adalah alat lain(Tools) untuk menginstal, mengelola dan bekerja dengan beberapa lingkungan Ruby.

Kalau ingin menginstal Ruby dengan skrip RVM, Silahkan ikuti langkah - langkah berikut ini:

  1. Pertama kita instal semua dependensi yang diperlukan utilitas RVM untuk build Ruby dari source:
    apt update apt install curl g++ gcc autoconf automake bison libc6-dev libffi-dev libgdbm-dev libncurses5-dev libsqlite3-dev libtool libyaml-dev make pkg-config sqlite3 zlib1g-dev libgmp-dev libreadline-dev libssl-dev
  2. Sekarang kita jalankan perintah berikut untuk menginstal RVM:
    gpg --keyserver hkp://keys.gnupg.net --recv-keys 409B6B1796C275462A1703113804BB82D39DC0E3 7D2BAF1CF37B13E2069D6956105BD0E739499BDB curl -sSL https://get.rvm.io | bash -s stable

    install ruby rvmUntuk memulai menggunakan RVM, kita perlu menjalankan perintah seperti berikut:

    source ~/.rvm/scripts/rvm

  3. Instal Ruby yang stable versi terbaru dengan RVM dan atur sebagai versi default(Umumnya) :
    rvm install 2.5.1 rvm use 2.5.1 --default

    Sekarang kita cek bahwa Ruby telah diinstal dengan benar dengan mencetak nomor versi:

    ruby -v

    Hasil:

    ruby 2.5.1p57 (2018-03-29 revision 63029) [x86_64-linux]

Untuk informasi lebih lanjut tentang cara mengelola instalasi Ruby Anda, kunjungi halaman Dokumentasi RVM.


Sekian dulu pembahasan mengenai  Instalasi & Konfigurasi Ruby di Debian 9 jika ada kesalahan saya mohon maaf, terima kasih.
Author
Author “Yes I'm seeking for someone, to help me. So that some day I will be the someone to help some other one.”

Post a Comment for "Instalasi & Konfigurasi Ruby di Debian 9"